-->

Lowongan Kerja Tempo group April 2022



Profil Tempo group

PT Tempo Scan Pacific Tbk (“Perseroan”) dan anak perusahaannya merupakan bagian dari Grup Tempo, suatu kelompok perusahaan yang memulai kegiatan usahanya melalui pendirian PT PD Tempo pada tanggal 3 November 1953 dalam bidang usaha perdagangan produk farmasi. Perusahaan didirikan melalui proses restrukturisasi pada tahun 1991 dan awalnya bernama PT Scanchemie yang pada tahun 1970 memulai produksi komersial skala besar produk farmasi. Seiring berjalannya waktu, Perseroan melalui anak perusahaannya juga telah memproduksi kosmetik dan produk konsumen sejak tahun 1977.

Kami adalah organisasi dinamis yang terdiri dari para profesional yang berkualitas dan berkomitmen di bawah kepemimpinan yang kuat dengan tujuan utama untuk menjadi pemimpin pasar di bidang produk farmasi, konsumen dan kosmetik melalui kompetensi di bidang manufaktur, pemasaran dan distribusi.

Beberapa produk terkenal yang diproduksi Perusahaan ini adalah: bodrex, vidoran, hemaviton, Oskadon, NEO rheumacyl, NEO hormoviton, bodrexin, Contrexyn, Zevit Grow, Marina, My Baby, SOS, Natural Honey, Dione dan sebagainya.

Alamat kantor Tempo group

Tempo Scan Tower, 16th Floor

Jl. HR. Rasuna Said Kav. 3-4, Jakarta 12950

 

Lowongan Tempo group untuk fresh graduate bulan April 2022

Saat ini Tempo group sedang membuka lowongan kerja untuk fresh graduate di bulan April 2022. Tempo group sedang membutuhkan kandidat sesuai dengan kualifikasi dibawah ini, apabila anda ingin mengembangkan karir Bersama perusahaan Tempo group silahkan baca kualifikasi dan posisi yang dibutuhkan sebagai berikut:

 

Internal Audit Staff

Job Desc:

  1. Melaksanakan audit plan berbasis resiko sesuai dengan audit program secara tepat waktu, menyeluruh dan berkelanjutan baik dari aspek financial maupun operasional.
  2. Membuat laporan hasil audit dan menyampaikan laporan tersebut kepada Incharge.
  3. Memberikan rekomendasi atas hasil temuan audit, menindaklanjuti temuan audit dan perbaikan atas kebijakan yang telah ditetapkan.

Requirements:

  • Usia max 25 tahun
  • Pendidikan min. S1 Akuntansi
  • Fresh Graduate atau Memiliki pengalaman sebagai Auditor minimal 1 tahun.
  • Memahami prosedur internal audit dan siklus akuntansi dengan baik.
  • Memiliki kemampuan analisa, komunikasi yang baik, memiliki integritas & berwawasan luas.
  • Menguasai Ms Office (Ms. Excel Intermediate Level)
  • Bersedia melakukan perjalanan dinas dalam maupun luar kota.

 

Pendaftaran:

Bagi teman-teman yang ingin bergabung dengan Tempo group diharapkan agar membaca profil perusahaan, kualifikasi serta jobdesk posisi yang dibutuh kan oleh perusahaan. Seluruh proses pendaftaran tidak dipungut biaya sepeserpun, apabila ada oknum yang meminta sejumlah uang, berhati-hatilah karena dapat dipastikan bahwa itu adalah Hoax atau Penipuan.

 

Jika anda berminat dan sesuai kualifikasi tersebut, Silahkan kirimkan CV terbaru anda ke :

Email :     galang.putra@thetempogroup.com

Subjek email:  IA Staff (Nama)

 

Jangan lupa follow akun kami di Instagram @ayoloker untuk mendapatkan informasi Loker fresh graduate terupdate. Bantu kami supaya terus memberikan info lowongan kepada orang-orang dengan cara follow,like dan share postingan kami, terimakasih.

Untuk mengetahui sumber info loker yang kami posting ke website ini, silahkan klik link yang ada dibawah ini

Sumber klik: DISINI

Anda mungkin menyukai postingan ini